Jumat, 15 Maret 2013

CLASSROOM MANAGEMENT "PENGHARGAAN/REWARD"



PENGHARGAAN
Konsekuensi positif bagi anak untuk perilaku yang tepat/usaha yang luar biasa juga perlu digunakan dengan tujuan memperkuat tindakan konstruktif mereka. Contohnya: pengakuan verbal, jabat tangan, acungan jempol, tersenyum, dan memperoleh hak istimewa.
Merayakan prestasi yang telah dicapai anak dan menghargai keberhasilannya, tetapi tidak sampai menjadikannya sebagai kebanggaan semu, itulah penghargaan yang baik untuk anak.

1.    Pengertian Penghargaan
Penghargaan adalah betuk apresiasi kepada suatu prestasi tertentu. Penghargaan merupakan rangsangan untuk meningkatkan perbuatannya.
Setiap aktivitas, proses, dan hasil kerja serta perilaku anak yang baik, sebaiknya diberi apresiasi dengan member penghargaan yang bertujuan untuk memotivasi anak agar menjadi lebih baik lagi.


2.    Jenis-jenis Penghargaan
a.    Penghargaan Intrinsik
Adalah penghargaan yang berhubungan dengan kecenderungan dan motivasi dari dalam diri anak yang membuatnya dapat dan mau menyelesaikan suatu masalah sehingga menimbulkan kepuasan diri. Penghargaan ini dapat membentuk hobi seseorang. Contoh: anak membaca buku bukan karena disuruh atau diberi hadiah, tapi karena kebutuhan untuk memuaskan diri.

b.    Perhatian, ada 2 macam:
1.    Pujian, maksudnya menyatakan sesuatu yang positif tentang anak.
2.    Percakapan referensial, maksudnya percakapan antar orang dewasa dengan sependengaran anak. Ketika anak mendengar dirinya dipercakapkan positif, dia akan termotivasi untuk menjadi lebih baik lagi. Contoh: guru bias mengatakan pada guru lain ketika ada Ali, “Sekarang Ali sudah menjadi lebih ramah, ya Pak”.
   
c.    Aktifitas
Yaitu memberikan waktu untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan dan bermanfaat bagi anak dan dia suka melakukannya, seperti: membacakan hasil karyanya, mempresentasikan hasil gambarnya.

d.    Hadiah Materi
Yaitu memberikan barang kepada anak yang berprestasi atau berperilaku sesuai harapan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar