Ilahi...
sudah sering kudengar segala seruan
yang Engkau sampaikan kepadaku
sudah sering kudengar alunan suara
mengagungkan Asma-Mu
Tapi...
kedhoifan dan kebodohanku
selalu mendorongku untuk menjauhi-Mu
Ya Robbi...
aku 'tak tahu berapa banyak waktu
yang kuhabiskan untuk berguat kemaksiatan
berapa lama aku terlena
akan gemerlapnya kenikmatan duniawi
hingga aku 'tak pernah lagi mengingat-Mu
Tuhanku...
begitu banyak dosa yang kukerjakan
Aku dapat sembunyikan dosaku dari makhluk-Mu
tapi...
Engkau selalu melihatku,
semua tingkah lakuku,
kejahatanku,
kekhilafanku,
kealpaanku
Kini...
aku datang ke hadirat-Mu
aku datang bersimpuh di kaki-Mu
aku datang mohon ampunan-Mu
Ampuni aku, Ya Robbi
Ampuni aku, Ya Rohim
Astaghfirullah hal adhim
Kenang-kenangan OSPEK Mahasiswa Baru STIT Makhdum Ibrahim
Angkatan 2001/2002
Tidak ada komentar:
Posting Komentar